Pages

Ads 468x60px

Rabu, 12 Maret 2014

PERAN KOMUNIKASI DALAM ORGANISASI

Sebelum pembahasan tentang peran komunikasi, dalam organisasi ada kaitannya dengan metode yang digunakan organisasi itu sendiri.
1. Pengertian dan Metode Organisasi
Istilah Organisasi dapat diartikan sebagai
Wadah : Sekelompok manusia untuk saling bekerjasama
Proses : Pengelompokan manusia dala suatu kerjasama yang efisien

Pengertian organisasi dan metode secara lengkap adalah :
Rangkaian proses kegiatan yang harus dilakukan untuk meningkatkan kegunaan segala sumber dan faktor yang menentukan bagi berhasilnya proses manajemen terutama dengan memperhatikan fungsi dan dinamika organisasi atau birokrasi dalam rangka mencapai tujuan yang sah ditetapkan. (elearninig.gunadarma.ac.id)

2. Jenis dan Proses Komunikasi
Menurut dari sebuah blog yang saya baca (muharitasks.wordpress.com) , Jenis-jenis komunikasi terbagi menjadi 6 macam, berikut adalah ulasan singkatnya :

1. Komunikasi Intrapribadi (Intrapersonal Comunication)
Merupakan komunikasi dengan diri sendiri, baik kita sadari atau tidak . Misalnya : berfikir.

2. Komunikasi Antarpribadi (Interpersonal Comunication)
Adalah komunikasi antara orang orang secara tatap  muka, yang memungkinkan respon secara verbal maupun non verbal berlangsung secara langsung. bentuk khusus komunikasi ini adalah Dyadic communication, misalnya :  dua orang sahabat, suami-istri.

3. Komunikasi Kelompok kecil (Small-Group Comunication)
Komunikasi ini terjadi pada sekumpulan orang yang mempunya tujuan bersama, saling mengenal satu sama lain, dan juga memandang mereka sebagai bagian dari kelompok tersebut. komunikasi antar pribadi termasuk kedalam komunikasi kelompok.

4. Komunikasi Public (Public Comunication)
Merupakan komunikasi antara seorang pembicara dengan sejumlah orang (khalayak) yang tidak bisa di kenali satu persatu. Ciri-ciri komunikasi publik ialah berlangsung lebih formal, menuntut persiapan pesan yang cermat, menuntut kemampuan dalam menghadipi orang dengan jumlah bersar, biasanya bersifat pasif dan terjadi di tempat umum secara khusus untuk melakukan fungsi-fungsi tertentu. misal : Ceramah, pidato.
5. Komunikasi Organisasi (Organizational Comunication)

Adalah komunikasi yang terjadi dalam suatu organisasi , bersifat formal dan informal, dan berlangsung dalam jaringan yang besar dari komunikasi kelompok.Komunikasi ini melibatkan komunikasi diadik, komunikasi antar pribadi, dan komunikasi publik sesuai dengan kebutuhan.
6. Komunnikasi Massa (Mass Comunication)

Komunikasi ini biasanya berlangsung melalui media massa cetak maupun elektronik yang dikelola sebuah lembaga atau seseorang yang dilembagakan yang ditujukan kepada sebagian besar orang yang tersebar, anonim dan heterogen. Pesan-pesannya bersifat umum, disampaikan secara serentak , cepat dan selintas. misal : majalah, koran.

Ulasan tentang jenis komunikasi memang tidak lepas dengan adanya Proses Komunikasi.
Proses Komunikasi adalah Penyampaian komunikator kepada komunikannya sehingga dapat menciptakan suatu persamaan makna antara komunikan dengan komunikatornya. Prosess Komunikasi ini bertujuan untuk menciptakan komunikasi yang efektif sesuai dengan tujuan komunikasi pada umumnya.
Proses komunikasi dapat terjadi apabila ada interaksi antara manusia dan ada penyampaian pesan untuk mewujudkan motif komunikasi.
Ada 7 tahapan komunikasi :
1. Penginterprestasian.
2. Penyandian.
3. Pengiriman.
4. Perjalanan.
5. Penerimaan.
6. Penyandian Balik.
7. Penginterprestasian.

3. Komunikasi Efektif
Setelah mengetahui pengertian, metode, jenis serta prosess komunikasi. kita juga perlu tau bagaimana cara agar komunikasi dapat berjalan efektif dengan kata lain komunikasi yang akan kita langsungkan haruslah bisa tersampaikan dengan benar dan dimengerti kepada lawan komunikasi kita.
Menurut sumber lain yang saya baca (Chalouiss.blogspot.com). Komunikasi efektif adalah saling bertukar informasi, ide, kepercayaan, perasaan dan sikap antara dua orang atau kelompok yang hasilnya sesuai dengan harapan serta mampu menghasilkan perubahan sikap (Attitude Change) pada orang yang terlibar dalam komunikasi.
Tujuan Komunikasi efektif tentu saja untuk memberi kemudahan dalam memahami pesan yang diberikan.
Komunikasi yang efektif mempunyai dua bentuk.
1. Komunikasi verbal efektif :
  • Berlangsung secara timbal balik.
  • Makna pesan ringkas dan jelas.
  • Bahasa mudah dipahami.
  • Cara penyampaian mudah diterima.
  • Disampaikan secara tulus.
  • Mempunyai tujuan yang jelas 
  • Memperlihatkan norma yang berlaku.
  • Disertai dengan humor
2. Komunikasi Non-verbal efektif
yang perlu diperhatikan dalam komunikasi non-verbal adalah :
  • Penampilan Fisik.
  • Sikap tubuh dan cara berjalan.
  • Ekspresi wajah
  • Sentuhan
Pada komunikasi efektif dibutuhkan juga unsur-unsur untuk membangun komunikasi yang efektif.
unsur-unsurnya yaitu : 
1. Berhadap-hadapan.
2. Mempertahankan kontak mata.
3. Membungkuk kearah klien
4. Mempertahankan sikap terbuka.
5. Tetap rilex.

4. Implikasi Manajerial
Implikasi manajerial adalah kesimpulan yang dapat dibuat dari  komunikasi organisasi atau lembaga tertentu, Hal ini juga bisa berarti sugesti (saran) yang harus dilakukan pada masalah mengenai manajemen (ask.com).
Implikasi sendiri yang berarti akibat dapat merujuk ke beberapa aspek yang salah satunya pada pembahasan kali ini yaitu manajerial atau manajemen.
Dalam manajemen terdapat 2 Implikasi yaitu :
1. Implikasi Prosedural meliputi tata cara analist, pilihan representasi, perencanaan kerja, dan formulasi kebijakan.
2. Implikasi Kebijakan meliputi sifat substantif, perkiraan kedepan dan perumusan tindakan.

Sekian tulisan dari saya, mungkin masih banyak kekurangan atau kesalahan dari artikel ini diharap memaklumi untuk seorang mahasiswa yang juga masih belajar. semoga tulisan ini berguna bagi yang membutuhkan informasi.


Daftar Pustaka
1. e-learning gunadarma, Pengantar Organisasi Dan Metode, http://elearning.gunadarma.ac.id/ docmodul/ pengantar_organisasi_dan_metode/bab1_arti_penting_organisasi_dan_metode.pdf, 12/3/2014 21:55.
2. Muhari, 2013, Jenis dan Proses Komunikasi, http://muharitasks.wordpress.com/2013/07/15/jenis-dan-proses-komunikasi/, 12/3/2014 21:57.
3. Chalouiss, 2011, Komunikasi Efektif, http://chalouiss.blogspot.com/2011/12/pengertian-tujuan-bentuk-dan-unsur.html, 12/3/2014 22.00.
4.ask.com, 2010, Define Managerial Implications, http://www.ask.com/question/define-managerial-implications, 12/03/2014 22.02.
5. Nashchan Arsyad, 2013, Implikasi Manajerial, http://nashchanarsyad.blogspot.com/2013/05/implikasi-manajerial.html, 12/3/2014 22.05
 

Sample text

Sample Text

Sample Text

 
Blogger Templates